Sabtu, 11 Agustus 2018

Ramuan Tradisional untuk Mengatasi Batu Ginjal

Ramuan Tradisional untuk Mengatasi Batu Ginjal - Tanda penyakit ini ialah penderita tiba-tiba merasa sakit yang kadang-kadang hampir tak tertahankan, mulai dari pinggang terus kebawah sampai kemaluan atau pangkal paha. Penderita sangat gelisah, denyut nadinya lemah tetapi cepat. Kadang-kadang ia muntah. Air kencing keluarnya sedikit sekali, kadang-kadang tercampur darah atau batu-batu kecil, adakalanya juga bernanah. Jika batu itu menyumbat liang pembuluh kencing, maka tak dapat keluar sama sekali. 

Pengobatan tradisional : 

A. Jika sakitnya ringan 
  • letakkan botol berisi air panas pada pinggang 
  • minum teh panas 
  • mandi dengan air panas 

B. Jika sakitnya cukup berat berilah ramuan sebagai berikut : 
  • 10 lembar daun urat 
  • 1/2 cangkir air 

Daun ditumbuk lumat-lumat dibubuhi air terus diperas. Air perasan diminum sekali habis dilakukan 3 kali dalam sehari 

C. Usahakan penderita dapat buang air besar dengan teratur setiap hari. Jangan melakukan gerakan-gerakan yang menggoncangkan tubuh (berlari-lari, menari, meloncat, berkendaraan sepeda, dll) atau mengangkat benda-benda berat.

D. Untuk menghancurkan batu dalam ginjal berilah ramuan sbb.: 
  • 5 lembar daun bulu ayam 
  • 7 lembar daun keci beling yang masih segar 
  • 1 genggam daun meniran 

Semua bahan diseduh dengan secangkir air mendidih, didiamkan kira-kira sejam. Air seduhan diminum sekali habis, dilakukan selama 3 hari berturut-turut, meskipun penyakitnya telah berkurang penderita harus terus minum obat ini 2 minggu sekali selama 6 bulan. Sesudah itu sebulan sekali selama 6 bulan pula. 

Selama pengobatan (l tahun) itu penderita harus berpantang :
  • Tidak makan pedas dan masam 
  • Tidak minum, minuman keras 
  • Tidak terlampau banyak makan daging dan gula. 
  • Tidak boleh terlampau banyak minum teh dan coklat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Ramuan Tradisional untuk Mengatasi Batu Ginjal

0 comments:

Posting Komentar